Beranda Peristiwa Barcode Tiket Online Lelet Diduga Biang Kerok Antrean Pemudik di Pelabuhan Merak...

Barcode Tiket Online Lelet Diduga Biang Kerok Antrean Pemudik di Pelabuhan Merak Hingga Masuk Jalan Tol

Situasi Arus Mudik di Pelabuhan Merak - foto istimewa

CILEGON – Antrean Pemudik yang hendak menyeberang ke Pulau Sumatera melalui Pelabuhan Merak mengular hingga Jalan Tol Tangerang-Merak.

Diduga biang kerok antrean panjang arus mudik di Pelabuhan Merak disebabkan barcode sistem di Pelabuhan Merak yang lambat.

Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga mengatakan pihaknya sudah melakukan pengecekan dan analisa data dari CCTV di dermaga 4 dan 5 Pelabuhan Merak terkait antarean panjang di Pelabuhan Merak hingga mengular ke Jalan Tol Tangerang – Merak.

“Memang benar sekitar pukul 20.15 WIB kita lihat kantong parkir dermaga 4 dan 5 itu kosong, tapi setelah kami lakukan konfirmasi ke petugas kami di lapangan baik di pos pengaturan lalu lintas Simpang Gerem, ternyata disana ekor kepadatan berada pada exit Tol Merak, sehingga dilakukan penarikan dari Cikuasa atas untuk bisa masuk ke dalam Pelabuhan Merak, terakhir kami lihat dari laporan Perwira pengendali di Pos pengaturan, ternyata pengecekan atau barcode sistem terhadap kendaraan dan orang yang ada di Pelabuhan reguler cukup padat dan memakan waktu, kita terus berkoordinasi supaya sifatnya pengecekan bisa dipercepat, sehingga kantong kantong parkir di dermaga 4 dan 5 itu bis segera terisi,” ujar Shinto kepada wartawan.

Menurut Shinto, kondisi seperti ini dalam 4 hingga 5 hari ini adalah yang pertama terjadi. “Ketika dermaga kosong, tetapi arus sebenarnya cukup padat, makanya kita minta kerjasamanya dari ASDP supaya proses pengecekan barcode terhadap kendaraan dan orang di dermaga Reguler itu tidak menghalangi percepatan pengisian kantong parkir yang ada di dermaga Pelabuhan Merak,” imbuhnya.

(Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News