Pandeglang, 25 April 2025 – Seiring berkembangnya zaman dan kompleksitas tantangan finansial di masa depan, edukasi mengenai literasi keuangan kini menjadi hal yang sangat penting, bahkan sejak usia muda. Dalam rangka mewujudkan generasi muda yang cerdas finansial, sekelompok mahasiswa Universitas Pamulang (Unpam) Kampus Serang melaksanakan kegiatan sosialisasi dengan tema “Menabung dan Berinvestasi dengan bijak” kepada para siswa di SMAN 13 Pandeglang, Banten.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang rutin dilakukan oleh mahasiswa Unpam. Mengusung semangat berbagi ilmu dan memberi dampak positif bagi masyarakat, sosialisasi ini dilaksanakan pada hari Jum’at 25 April 2025, dan mendapat antusias luar biasa dari para siswa maupun pihak sekolah.
Literasi Keuangan untuk Generasi Muda
Dalam presentasinya, para mahasiswa memaparkan pentingnya mengelola keuangan pribadi sejak usia remaja. Mereka menjelaskan bahwa kebiasaan menabung dan berinvestasi bukan hanya untuk mereka yang sudah bekerja atau berpenghasilan tetap, melainkan justru lebih baik dimulai sejak usia sekolah.
“Menabung dan investasi bukan cuma urusan orang tua atau pekerja kantoran. Anak SMA pun bisa mulai belajar mengatur uang jajan, membedakan kebutuhan dan keinginan, serta mengenal konsep dasar investasi,” ujar Nadya Shafwah, salah satu mahasiswa pemateri dari Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Unpam Serang.
Materi sosialisasi disampaikan dengan bahasa yang ringan, disertai dengan contoh-contoh konkret yang relevan dengan kehidupan siswa SMA, seperti cara menyisihkan uang jajan, menggunakan celengan digital, atau mengenal jenis investasi pemula seperti emas dan reksa dana.
Edukasi Interaktif dan Praktis
Acara sosialisasi tidak hanya berupa pemaparan materi satu arah, tetapi dirancang secara interaktif. Para siswa diajak berdiskusi, serta bermain kuis.
“Pemahaman tentang menghitung pengeluaran mingguan, lalu dijelaskan bagaimana cara dan perencanaan tabungan dan investasi bulanan dari sisa uang jajan. Seru banget! Ternyata investasi gak sesulit yang saya kira,” kata Nisa, siswa kelas XI SMAN 13 Pandeglang.
Kolaborasi Mahasiswa dan Sekolah
Kepala Sekolah SMAN 13 Pandeglang, Bpk.Aris Rahman S.Pd selaku humas SMAN 13 Pandeglang mengapresiasi kehadiran mahasiswa Unpam yang telah membawa wawasan baru dan bermanfaat bagi para siswa.
“Anak-anak kami sangat antusias. Ini adalah edukasi yang sangat kami butuhkan, karena banyak dari mereka yang belum memiliki pemahaman tentang pentingnya perencanaan keuangan sejak dini. Harapannya, kegiatan semacam ini bisa terus dilakukan secara berkala,” ujar beliau.
Sementara itu, perwakilan mahasiswa Unpam, Nizar azhari, menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah wujud nyata kontribusi mahasiswa terhadap pembangunan karakter generasi muda, terutama dalam hal kemandirian finansial.
“Kami percaya bahwa melek finansial adalah salah satu kunci masa depan cerah. Kalau anak-anak SMA sudah paham cara mengelola uang, mereka akan lebih siap menghadapi tantangan hidup ke depan, apapun profesi mereka nanti,” ujarnya.
Harapan dan Tindak Lanjut
Kegiatan ini ditutup dengan penyerahan Cinderamata kepada pihak sekolah, berupa plakat, sertifikat dan juga bingkisan kecil untuk siswa siswi SMAN 13 Pandeglang.
Dalam sesi penutupan, para mahasiswa juga mengajak para siswa untuk terus belajar dan mencari informasi dari sumber-sumber tepercaya, terutama terkait keuangan digital yang kini berkembang pesat.
“Kita hidup di era digital, dan banyak aplikasi keuangan yang bisa bantu kita menabung atau investasi, tapi harus bijak dalam memilih dan menggunakan. Jangan sampai malah terjebak pinjaman online ilegal atau investasi bodong,” tambah Raka.
Diharapkan, melalui kegiatan seperti ini, para siswa SMA akan memiliki bekal awal untuk menjadi pribadi yang bijak mengelola keuangan, tidak konsumtif, dan mampu merencanakan masa depan dengan lebih baik.