Beranda Pemerintahan Ati : Wanita Harus Berperan Aktif dan Lebih Memiliki Kapasitas

Ati : Wanita Harus Berperan Aktif dan Lebih Memiliki Kapasitas

Wakil Walikota Cilegon Cilegon, Ratu Ati Marliati saat di lokasi Penilai Peningkatan Peran Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS) dan tim Bina Wilayah (Binwil) kampung KB.

CILEGON – Tim Penilai Peningkatan Peran Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS) dan tim Bina Wilayah (Binwil) kampung KB tingkat Provinsi Banten mendatangi Lingkungan Cikuasa, Kelurahan Gerem, Kecamatan Grogol, Kota Cilegon. Tim tersebut melakukan evaluasi terhadap P2WKSS Kelurahan Gerem, Rabu (9/10/2019).

Dalam kedatangan Tim Penilai dari Provinsi Banten disambut oleh Wakil Walikota Cilegon, Ratu Ati Marliati, Ketua TP PKK, Lili Ariadi, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Heni Anita Susila, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Abadiah, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Wawan Hermawan, Camat Grogol Hudri Hasun, Lurah Gerem Deni Yuliandi, dan pejabat eselon III dan IV lainnya di lingkungan Pemkot Cilegon serta berbagai elemen masyarakat Kelurahan Gerem.

Wakil Walikota Cilegon, Ratu Ati Marliati juga meninjau produsen makanan skala kecil serta Kelompok Wanita Tani (KWT) Lingkungan Cikuasa. Ati juga berbincang dengam warga yang memroduksi makanan seperti keripik, jajan tradisional, serta kerajinan tangan.

Wakil Walikota Cilegon Ratu Ati Marliati mengatakan, P2WKSS merupakan salah satu langkah nyata pemerintah dalam membantu peranan wanita agar berperan aktif dan lebih memiliki kapasitas terutama dalam mewujudklan keluarga yang sehat dan sejahtera.

“Hal ini sesuai agenda pembangunan Pemerintah Kota Cilegon yang pro rakyat yaitu, Cilegon sejahtera, Cilegon berdaya saing, Cilegon maju mandiri, Cilegon cerdas dan sehat dan Cilegon berwibawa. Dan program terpadu P2WKSS ini juga merupakan wujud percepatan pembangunan di wilayah Kecamatan Grogol Khususnya Kelurahan Gerem,” ujarnya.

Ati juga mengungkapkan bahwa pihaknya sangat menyambut baik dengan dilaksanakannya evaluasi P2WKSS  dan banwil kampung KB ini.

“Evaluasi ini sebagai suatu Media pembinaan terhadap berbagai kegiatan yang telah dilakukan wanita dalam upaya mewujudkan masyarakat Kelurahan Gerem dan Rawa Arum sejahtera dan bertumpu ada keluarga yang sehat,” ungkapnya.

Kedepannya, Ati berharap para wanita yang ada di Kota Cilegon bisa meningkat pengetahuan dan keterampilan kualitas hidup wanita yang bermuara pada upaya penanggulangan kemiskinan dan kesehatan anak dengan melibatkan peran akti dari perempuan.

“Melalui realisasi program ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas diri kaum wanita hingga mampu berkontribusi dalam mewujudkan kesehatan kesejahteraan keluarga dan berperan optimal dalam pembangunan,” harapnya.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News