Beranda Peristiwa Antisipasi Kecelakaan Mudik Lebaran, Puluhan Armada Diuji Kelaikan Jalan

Antisipasi Kecelakaan Mudik Lebaran, Puluhan Armada Diuji Kelaikan Jalan

Suasana Uji Kelainan PO Bus di Terminal Pakupatan di Kota Serang - (Foto Ade Faturohman)
Follow WhatsApp Channel BantenNews.co.id untuk Berita Terkini

SERANG – Guna mengantisipasi terjadinya kecelakaan dalam perjalanan arus mudik lebaran 2018, petugas gabungan dari Dishub, kepolisian, dan tim medis kesehatan melaksanakan Ramp Check (uji kelaikan) pada seluruh armada perusahaan otobus (PO) yang beroperasi di Terminal Pakupatan Kota Serang, Kamis (7/6/2018).

Kepala Terminal Pakupatan Kota Serang, Roni Ruyani mengatakan tujuan diadakannya kelaikan kendaraan itu supaya penumpang nyaman dan aman saat mudik lebaran. Pihaknya meminta PO bus untuk dapat memperbaiki kendaraanya dengan baik pada ramp check kendaraan kali ini. Hal itu, agar tidak mengganggu kenyamanan dan keamanan pemudik.

Pantauan di lokasi petugas gabungan melakukan uji kelaikan terhadap armada yang beroperasi saat mudik Lebaran 2018 meliputi kondisi rem, lampu, ban, setir dan perseneling, hingga kelengkapan surat- surat administrasi kendaraan. Selain itu para sopir juga dites urine oleh BNN dan tes kesehatan oleh tim medis dari Dinkes Provinsi Banten.

“Mulai hari ini arus mudik mengalami peningkatan 2-3 persen. Puncaknya h-3 atau H-1. Jumlah pemudik tahun kemarin kurang lebih 60 ribu penumpang. Saya prediksi lebaran tahun ini penumpang mengalami kenaikan 5 persen dari tahun kemarin, karena para PNS mendapat THR juga, jadi mengalami peningkatan arus mudik,” katanya. (Dhe/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News