Beranda Politik Akui Kemenangan, Andika Hazrumy Ucapkan Selamat kepada Pasangan Zakiyah-Najib

Akui Kemenangan, Andika Hazrumy Ucapkan Selamat kepada Pasangan Zakiyah-Najib

Calon Bupati Serang nomor urut 01, Andika Hazrumy. (Istimewa)

KAB. SERANG – Proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Serang telah resmi berakhir setelah tahapan Pemungutan Suara Ulang (PSU) selesai dilaksanakan.

Saat ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang tengah melaksanakan pleno penghitungan suara sebagai tahapan akhir Pilkada.

Dalam pernyataan tertulisnya, Kamis (24/4/2025), calon Bupati Serang nomor urut 01, Andika Hazrumy menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan calon nomor urut dua, Ratu Rahmatuzakiyah-Najib Hamas (Zakiyah-Najib), yang unggul dalam perolehan suara PSU Pilkada Kabupaten Serang.

Meski sebelumnya bersaing ketat dalam perebutan kursi kepala daerah, Andika Hazrumy menyatakan sikap legawa dan mengakui hasil akhir yang menunjukkan kemenangan pasangan Zakiyah-Najib. Ia berharap kepemimpinan baru mampu menjalankan amanah rakyat dengan baik.

“Kami, pasangan calon nomor urut satu, Andika Hazrumy dan Nanang Supiatna, mengucapkan selamat kepada Ratu Rahmatuzakiyah dan Najib Hamas. Semoga dapat menjalankan mandat masyarakat dengan penuh tanggung jawab demi kemajuan Kabupaten Serang dan kesejahteraan warganya,” ujarnya.

Andika juga mengatakan, dengan selesainya proses rekapitulasi oleh KPU, seluruh rangkaian Pilkada Kabupaten Serang telah tuntas.

Ia mengajak seluruh masyarakat untuk mengesampingkan perbedaan dan kembali bersatu demi pembangunan daerah.

“Saatnya kita bergandengan tangan, melupakan perbedaan, dan bersama membangun Kabupaten Serang menjadi lebih baik,” tutupnya.

Diketahui sebelumnya, pasangan Andika-Nanang sempat mengajukan gugatan hasil Pilkada 2024 ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Gugatan tersebut berkaitan dengan dugaan pelanggaran terstruktur, sistematis, dan masif (TSM) yang diduga melibatkan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (PDTT), Yandri Susanto, yang merupakan suami dari calon nomor urut dua, Ratu Zakiyah.

Pasangan Ratu-Najib berhasil meraih kemenangan dengan perolehan suara sebesar 79 persen. Namun, pihak Andika-Nanang menilai ada kejanggalan dalam proses pemilihan yang perlu diselidiki lebih lanjut.

Baca Juga :  Warga Gugat Perusahaan Baja Terkait Sengketa Tanah di Kopo

Penulis: Rasyid

Editor: Tb Moch. Ibnu Rushd

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News