Beranda Peristiwa 1.700 Calon Jemaah Haji Asal Kota Tangerang Batal Brangkat

1.700 Calon Jemaah Haji Asal Kota Tangerang Batal Brangkat

Pemberangkatan jemaah haji Banten - (Foto Mir/BantenNews.co.id)

KOTA TANGERANG – Sedikitnya 1.700 orang jemaah haji asal Kota Tangerang dipasitkan batal berangkat usai kebijakan yang diambil Menteri Agama Fachrul Razi tidak memberangkatkan jemaah haji tahun 2020.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tangerang Badri Hasun mengatakan jika pihaknya baru mengetahui keputusan pimpinannya itu pada saat ini. Ia mengaku akan melakukan koordinasi dan akan menyampaikan kepada 1.700 calon jemaah haji asal Kota Tangerang.

“Seharusnya memang saat ini para calon tamu Allah akan mengikuti pelatihan manasik haji. Namun berhubung ditunda keberangkatannya maka ditiadakan,” ujar Badri kepada wartawan, Selasa (2/6/2020)

Badri berharap umat muslim khususnya warga Kota Tangerang dapat menyadari, karena kerajaan Arab Saudi tidak membuka. Terlebih, dengan meniadakan keberangkatan karena kasus Covid-19 belum selesai adalah suatu langkah yang tepat

“Kalau kemudian tetap diberangkatkan khawatir akan meninggal. Ya buat apa berangkat haji tapi menantang maut. Saya yakin niat baik sudah dicatat sebagai amal saleh oleh Maha Kuasa,” ucapnya.

Disisi lain, Badri menyebut semua calon jemaah haji asal Kota Tangerang sudah menyelesaikan administrasi, “bahkan sebagian sudah menyelesaikan vaksin meningitis,” ucapnya

(Ren/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News