TANGSEL – Gedung DPRD Tangerang Selatan (Tangsel) tampak sepi di hari kerja, Jumat (20/9/2019).Tak seperti gedung legislatif yang ramai dengan aktivitas hilir mudik pegaiwainya, Gedung DPRD Tangsel seperti tak berpenghuni.
Tak ada satu anggota dewan pun beraktivitas di gedung Lembaga Legislatif tersebut.
Pantauan BantenNews.co.id pada pukul 14.00 WIB, tak satupun anggota dewan yang ditemukan. Di setiap ruang fraksi partai pun nihil pejabat yang dipilih rakyat itu. Malah fraksi partai baru PSI kondisi ruangan masih gelap.
“Ga ada bang. Dari pagi sih. Saya ga tau kemana,” kata staf partai PKS yang enggan disebutkan namanya saat ditemui di ruang fraksinya.
“Tadi pagi mah ada bang. Tapi di situ tuh main raket,” ujar staf Gerindra yang juga enggan disebutkan namanya di tempat lain.
Menanggapi hal itu, Pengamat Politik dari Universitas Islam Syekh Yusuf (UNIS) Tangerang, Adib Miftahul menyayangkan bahwa, anggota dewan yang baru dilantik beberapa pekan lalu belum apa-apa sudah bolos kerja.
“Sungguh sangat menyedihkan. Baru beberapa hari dilantik kinerjanya sudah seperti itu. Walaupun ini belum bisa dijadikan ukuran kinerjanya bagus atau tidak, tapi minimal ini sudah memperlihatkan tanda seakan-akan kekuasaan sudah direbut, amanah sudah didapat, tapi kerjanya sama saja kayak yang dulu-dulu. Harusnya dewan baru ini lebih baik, tapi ya kenyataannya sama saja,” jelas Adib saat dihubungi lewat pesan WhatsApp, Jumat (20/9/2019).
Adib mengira, perilaku dewan seperti itu akan memberi stigma buruk terhadap DPRD Tangsel. Masyarakat, kata Adib, sudah tidak percaya lagi dengan omong kosong ‘siap kerja’ yang disuarakan saat kampanye para caleg.
“Ini akan menjadi preseden buruk DPRD Tangsel. Jika seperti ini bisa saja masyarakat akan memboikot pemilihan legislatif dan tidak mau memilih lagi karena toh ketika dipilih belum apa-apa kinerjanya seperti ini,” pungkasnya. (Ihy/Red)