Beranda Pemerintahan Asda Sebut Revisi Berkas Wakil Walikota Cilegon Tak Pengaruhi Hasil Voting Ati...

Asda Sebut Revisi Berkas Wakil Walikota Cilegon Tak Pengaruhi Hasil Voting Ati Marliati

Kepala Bappeda Cilegon, Ratu Ati Marliati (gilang)
Follow WhatsApp Channel BantenNews.co.id untuk Berita Terkini

CILEGON – Asisten Daerah (Asda) I Pemkot Cilegon, Taufiqurahman Husein menyatakan pihaknya bakal mengawal dalam melengkapi berkas pelantikan Ratu Ati Marliati sebagai Wakil Walikota Cilegon terpilih. Menurutnya, pelengkapan berkas pasca pemilihan Wakil Walikota tak melanggar aturan dan tak mempengaruhi hasil voting kemenangan Ati Marliati.

“Nanti akan kita tindaklanjuti surat dari Pemprov Banten itu untuk melengkapi kekurangan berkasnya, karena kan keterkaitan pemilihannya sudah usai, sudah ditetapkan pemenangnya, itu kan sudah sah. Jadi kita tinggal melengkapi berkasnya saja. Kata siapa (melengkapi berkas pasca pemilihan) melanggar undang-undang?, tidak lah. Itu Panlih (Panitia Pemilihan) yang bisa menjawab. Revisi berkas juga tidak mempengaruhi hasil voting, kan Mendagri juga menyuruh hanya melengkapi doang, bukan membatalkan hasil pemilihan. Jadi bisa dilengkapi sesuai dengan rekomendasi partai dua nama itu, sesuai undang-undang,” ujar Taufiqurahman ditemui wartawan di Kantornya, Jumat (25/5/2019).

Dia menyatakan bahwa surat keterangan kekurangan berkas pelantikan Ratu Ati Marliati sebagai Wakil Walikota Cilegon terpilih yang dikembalikan Pemprov Banten sudah diterima Walikota Cilegon, Edi Ariadi. Kata dia, surat tersebut tinggal disposisi dan kemudian ditindaklanjuti.

“Jadi dalam surat itu hanya diminta diperbaiki saja. Soal ini kan cuma persepsi saja yang berbeda, sebenarnya persyaratan sudah lengkap itu, hanya mungkin harus perbaikan saja. Nanti terkait surat rekomendasi itu kan partai yang menindaklanjuti. Kan pengennya surat rekomendasi itu tidak terpisah dan ada dua nama calon, nah sekarang kan namanya masing-masing. Bu Ati beda dan Pak Reno juga beda. Namun kan semua persyaratan sebenarnya sudah lengkap,” paparnya.

Dia menyatakan terkait tindaklanjut surat dari Pemprov Banten tersebut bakal ditindaklanjuti Walikota Cilegon berkoordinasi dengan DPRD Kota Cilegon.

Baca Juga :  ASN Pemkab Tangerang Diminta Tuntaskan Janji Bupati-Wakil Bupati di Akhir Masa Jabatan

“Nanti Walikota juga berkoordinasi dengan dewan untuk melengkapi itu, itu kan ranahnya disana (DPRD-red). Kita siap mengawal persoalan ini. Kita juga sudah berkoordinasi dengan Kemendagri, namun juga kan disana lagi sibuk Pilpres. Sampai nanti waktu yang ditentukan beres lah, jangan berlarut larut. Ya kita ingin harus ada Wakil Walikota untuk menunjang kinerja Walikota,” ucapnya. (Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News