Beranda Uncategorized Caleg Asal Taktakan Ini Tawarkan ‘Rumah Aspirasi’

Caleg Asal Taktakan Ini Tawarkan ‘Rumah Aspirasi’

Rafik di rumah aspirasi. (Foto : ist)

SERANG – Bermodalkan pengalaman 15 tahun menjadi wartawan, Rafik Rahmat Taufik, pria kelahiran 28 Oktober 1982 percaya diri untuk berniat mencalonkan diri mejadi anggota legislatif di DPRD Kota Serang, dari daerah pemilihan Kecamatan Taktakan.

Pria yang akrab dipanggil Rafik ini mengungkapkan, selama menjadi wartawan ia melihat ada banyak hal yang salah pada sistem pemerintahan yang dibangun terutama dalam pola komunikasi antara warga dan wakilnya yang duduk di parlemen.

jika dirinya terpilih, Ia menawarkan gagasan ke warga Taktakan untuk mendirikan ‘Rumah Aspirasi’ di Kecamatan Taktakan sebagai daerah pemilihannya. Rumah Aspirasi tersebut adalah tempat berkumpul untuk sarana komunikasi antara warga dan pemerintah dan anggota dewan dari dapil Taktakan.

“Saya sekitar 15 tahun menjadi wartawan di berbagai media, mulai dari koran, televisi, hingga media online. Selama menjadi wartawan saya melihat pola komunikasi antara pemerintah dan masyarakat tidak berjalan dengan baik. Putusnya komunikasi itu membuat hati nurani saya merasa terpanggil mencalonkan diri menjadi anggota DPRD Kota serang,” kata Rafik, Selasa (26/3/2019).

Menurutnya, komunikasi adalah kunci utama terwujudnya good goverment (Pemerintahan yang baik). Sehingga jika komunikasi antar warga terputus, maka sampai kapanpun pemerintahan tidak akan berjalan dengan baik, hubungan emosional antara warga dan pemerintah pun tidak akan harmonis.

Kepercayaan diri, komitmen, bersungguh-sungguh serta pengalaman yang dia miliki membuatnya yakin bisa meraih 5.000 suara di Dapil 6 Taktakan. Untuk menjadi modal maju terpilihnya menjadi anggota DPRD di Kota Serang.

“Saya janji akan memperbaiki saluran komunikasi antara pemerintah, anggota dewan dan masyarakat. Saya memastikan suara aspirasi warga dapil saya nanti jika saya terpilih didengarkan oleh perwakilan Anggota Dewan dan Kepala Daerah Kota Serang,” ungkapnya. (You/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News