Beranda Pemerintahan Fasilitas Jabatan Walikota Cilegon Bakal Diserahkan Jelang Pelantikan Robinsar-Fajar

Fasilitas Jabatan Walikota Cilegon Bakal Diserahkan Jelang Pelantikan Robinsar-Fajar

Kabag Umum Setda Kota Cilegon Riezka Budhi Mustika. (Maulana/bantennews)

CILEGON – Fasilitas jabatan yang digunakan oleh Walikota Cilegon, Helldy Agustian selama menjabat dalam waktu dekat akan segera diserahkan kembali ke Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon.

Hal itu dilakukan lantaran Helldy akan digantikan oleh Walikota dan Wakil Walikota Cilegon terpilih hasil Pilkada 2024 lalu, Robinsar-Fajar yang kabarnya akan segera dilantik pada 20 Februari 2025 mendatang.

“Pelantikan kan mundur di tanggal 20, mungkin sebelum tanggal 20 akan ada penyerahan,” kata Kepala Bagian Umum Setda Kota Cilegon, Riezka Budhi Mustika, Kamis (6/2/2025) kemarin.

Budhi mengungkapkan, fasilitas jabatan yang akan diserahkan berupa mobil dinas dan sejumlah aset berupa barang yang digunakan oleh Walikota Cilegon.

“Mobil dinasnya 2, Toyota Camry dan Fortuner dan aset-aset berupa barang sedang kami data. Itu yang nanti akan diserahkan. Kalau kendaraan dinas punya istri Walikota sudah dikembalikan,” ungkapnya.

Saat ini, kata Budhi, ruang kerja Walikota dan Wakil Walikota Cilegon yang semula ditempati oleh Helldy telah dirapikan untuk digunakan oleh Robinsar-Fajar usai dilantik nanti.

“Ruangan sudah mulai dibereskan dan barang-barang sudah dikemas dan dirapikan,” tutupnya.

 

Penulis: Maulana

Editor : TB Ahmad Fauzi

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News