SERANG – Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menggelar Seminar Parenting dengan tema ‘Pembinaan Keluarga di Era Digital’. Kegiatan itu digelar dalam rangka peringatan hari Ibu sekaligus Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan (DWP).
Seminar yang digelar di auditorium Kampus Sindangsari Untirta, Selasa (17/12/2024), dihadiri oleh Rektor Untirta, Fatah Sulaiman beserta pejabat kampus lainnya.
Selain itu hadir juga ketua DWP Untirta dan narasumber seminar, Shahnaz Natasja Haque sebagai aktivis perempuan dan anak serta Ratu Rachmatu Zakiyah, istri dari Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal.
Ketua pelaksana kegiatan, sekaligus Kepala Pusat Penelitian Kependudukan dan Gender Untirta, mengatakan peringatan ini diharapkan menjadi momentum untuk mengingat pentingnya peran perempuan dalam setiap sendi kehidupan.
“Kita juga berharap agar DWP semakin kokoh menjadi mitra strategis pemerintah dalam pembangunan khususnya dalam bidang pemberdayaan perempuan dan keluarga,” tuturnya.
Ketua DWP Untirta, Omah mengatakan pembinaan keluarga di era digital dapat memberi banyak manfaat sekaligus tantanan bagi semua keluarga.
“Kita memiliki tanggungjawab besar untuk memastikan bahwa teknologi menjadi alat yang mendukung tumbuh kembang anak-anak kita. Kita harus bijak memanfaatkan teknologi dan membangun komunikasi yang sehat di tengah keluarga,” ujar Omah.
Terakhir, Rektor Untirta, Fatah Sulaiman menyampaikan pentingnya peran orang tua dalam membangun karakter anak di era digital.
“Hambatan, tantangan dan cobaan memang rumit dan kompleks tapi jaga ketulusan hingga akhir hayat hingga akan membuahkan generasi emas mendatang,” pungkasnya.
Penulis : Audindra Kusuma
Editor: Tb Moch. Ibnu Rushd