Beranda Peristiwa KPU Cek Kotak Suara di Daerah Terdampak Tsunami

KPU Cek Kotak Suara di Daerah Terdampak Tsunami

Tiga unit mobil menghantam sebuah rumah akibat tergerus gelombang tsunami, di Cinangka, Serang, Banten. (Qizink/bantennews)
Follow WhatsApp Channel BantenNews.co.id untuk Berita Terkini

JAKARTA – Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ilham Saputra mengatakan, pihaknya tengah mengecek kotak suara pemilu yang dialokasikan untuk wilayah Pandeglang, Serang, Lampung Selatan, Tanggamus, dan Pesawaran, pascatsunami.

Menurut Ilham, gudang kotak suara untuk wilayah tersebut tidak berada di daerah yang terdampak tsunami. Meski demikian, KPU tetap melakukan pengecekan.

“Memang KPU kita kan tak di daerah itu gudangnya, tapi kita tetap coba menerima laporan resmi dulu terkait apakah ada dampak kerusakan terkait musibah itu,” kata Ilham di kantor KPU yang dikutip Kompas.com, Kamis (27/12/2018).

“Kita akan segera meminta laporan (ke KPU daerah) dan mereka akan menyiapkan laporan itu,” sambungnya.

Jika nantinya ditemukan kotak suara yang rusak karena terjangan tsunami, kata Ilham, KPU akan segera mengganti dengan kotak suara baru.

“Bisa kami ganti, diproduksi kembali. jika ada kerusakan kira-kira berapa yang harus kita ganti,” tutur dia. (Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News