Beranda Peristiwa Terkendala Anggaran, Pemkab Lebak Belum Bisa Perbaiki Jembatan Gantung Nangklak 

Terkendala Anggaran, Pemkab Lebak Belum Bisa Perbaiki Jembatan Gantung Nangklak 

LEBAK – Jembatan gantung yang berlokasi di Kampung Nangklak, Desa Margatirta, Kecamatan Cimarga, Kabupaten Lebak, Banten, yang kondisinya miring karena banyak tali sling yang putus mendapat respons dari Pj Bupati Lebak.

Pj Bupati Lebak Iwan Kurniawan mengatakan, jika saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak belum bisa berbuat banyak terkait jembatan gantung yang kondisinya miring dan tentunya membahayakan warga yang melintasinya.

“Kami dari pihak Pemkab Lebak belum bisa berbuat apa-apa karena keterbatasan anggaran. Sehingga belum bisa memperbaiki jembatan gantung yang rusak tersebut,” kata Iwan kepada awak media, Jumat (12/7/2024).

Ia mengungkapkan, perbaikan jembatan tidak semuanya dilakukan oleh Pemkab, karena hal tersebut bisa dilakukan pula oleh pihak desa. Karena anggaran desa yang sangat terbatas, menjadikan kendala dalam perbaikan jembatan gantung yang rusak.

“Jika posisinya ada di desa perbaikan jembatan gantung tentunya menjadi kewenangan pihak desa, sedangkan anggaran desa pun sangatlah terbatas,” ujarnya.

Ia menambahkan, Pemkab Lebak tak tinggal diam, saat ini pihaknya sudah mengusulkan puluhan jembatan gantung rusak untuk diperbaiki ke Pemerintah Provinsi Banten dan pusat.

“Sebagai upaya Pemda Lebak sudah mengusulkan 32 jembatan ke provinsi dan pusat untuk mohon dukungan pembiayaan,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Lebak Irvan Suryatupika menyampaikan, anggaran yang terbatas di Pemkab Lebak menjadi kendala utama perbaikan jembatan.

“Sedang dihitung mudah-mudahan bisa direhab nanti diusulkan ke BTT. Kalau ada anggaran dan hasil penghitungan biayanya kecil semoga bisa di tahun ini,” ucap Irvan. (San/Red)

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News