Beranda Politik Pernah Raih Suara Signifikan dari Jalur Independen, Samsul Hidayat Kini Optimis Diusung...

Pernah Raih Suara Signifikan dari Jalur Independen, Samsul Hidayat Kini Optimis Diusung Demokrat

Bakal Calon Wali Kota Serang, Samsul Hidayat.

SERANG – Bakal Calon Wali Kota Serang, Samsul Hidayat, optimis akan diusung oleh Partai Demokrat dalam Pilkada Kota Serang 2024. Keyakinannya didasarkan pada pengalaman sebagai calon independen pada Pilkada 2018 lalu, di mana ia berhasil meraih suara signifikan.

Dalam fit and proper test yang diadakan oleh DPC Demokrat Kota Serang pada Sabtu (22/6/2024), Samsul menegaskan kekuatan timnya dari Pilkada 2018 tetap solid dan terus berkembang. “Solid dan kompak. Selama lima tahun ini, kami terus mengembangkan tim dan relasi sehingga kekuatan semakin solid,” ujarnya.

Samsul yakin pengalaman dan kekuatan timnya akan menjadi pertimbangan penting bagi Partai Demokrat. “Peluang menang atau kalah? Saya yakin dengan tegas 99 persen menang jika diusung oleh Demokrat,” kata Samsul. “Sedangkan untuk 1 persennya, akan dibuktikan pada 27 November 2024.”

Mengenai program kerja, Samsul menekankan perlunya perbaikan infrastruktur dan layanan masyarakat yang berbasis digital, dengan tujuan mewujudkan Kota Serang sebagai smart city. Ia juga mengkritik kondisi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Serang yang menurutnya masih lemah, namun berpotensi besar untuk ditingkatkan.

“Jika dikelola dengan baik, Insya Allah PAD Kota Serang bisa naik pesat,” ujarnya. Samsul juga menilai visi dan misi para bakal calon lainnya bagus, tetapi menekankan pentingnya komitmen politik, integritas, dan moralitas pemimpin.

Ia bertekad untuk membawa Kota Serang sejajar dengan ibu kota provinsi lain yang sudah maju. “Saat ini, meski Kota Serang adalah ibu kota Provinsi Banten, masih kalah dengan ibu kota lainnya, bahkan dengan kota yang bukan ibu kota,” ungkap Samsul. “Kota Serang harus mencerminkan ibu kota yang baik, bagus, dan maju, sehingga layak menjadi ibu kota Provinsi Banten,” ujarnya. (Dhe/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News