Beranda Kampus URC Untirta Juara 3 di Seleksi Wilayah Kompetisi Robot Nasional

URC Untirta Juara 3 di Seleksi Wilayah Kompetisi Robot Nasional

URC Untirta Juara 3 di Seleksi Wilayah Kompetisi Robot Nasional

SERANG – Untirta Robotic Club (URC) menjadi juara 3 tingkat wilayah dalam kejuaraan Kontes Robot Indonesia (KRI) tahun 2024 yang digelar oleh Pusat Prestasi Nasional (Pusprenas) Kemendikbud Ristek.

Alhasil, URC berhasil lolos ke kejuaraan tingkat selanjunya di Universitas Muhamadiyah Surakarta (UMS) Solo pada 1-6 Juli mendatang.

Ketua umum URC, Ali Rahman Hamid menuturkan, persiapan timnya sebelum mengikuti kompetisi tersebut, terhitung lebih singkat dari kompetitor lainnya. Ia dan tim hanya melakukan persiapan selama kurang lebih 2 bulan.

URC bersaing dengan 51 Universitas lainnya di wilayah satu yang terdiri dari total 366 tim.

“Mungkin kalau kampus lain udah prepare dari tahun lalu ya tapi untuk URC kita baru persiapan 2 bulan yang lalu karena memang kurang support dari universitas jadi kita harus lebih effort lagi dalam mencari pendanaan,” kata Ali, Selasa (4/6/2024).

URC sendiri mengirimkan 2 tim dalam kompetisi tersebut. Dari 7 cabang lomba, URC mengirim delegasinya di cabang Kontes Robot Tari Indonesia (KRTI) dan Kontes Robot Sar Indonesia (KRSI).

“Kita dapat hanya sertifikat dan melaju ke nasional sih akan tetapi memang untuk mendapatkan juara 3 wilayah ini sangat sulit mengingat lawan kita banyak dan modal kita sedikit dan juga tahun ini merupakan rekor yang di mana tahun lalu kita gak lolos nasional tahun ini sekalinya lolos langsung juara 3 wilayah gitu,” pungkasnya.

Terpisah, Kepala Jurusan Teknik Elektro, Rocky Alfanz berharap tim Robotik Untirta bisa kembali meraih juara di kompetisi Kontes Robot Indonesia (KRI) di tingkat nasional.

“Lomba kali ini harapan kita memiliki target untuk menang di kontes KRI tingkat nasional dan kedepan tidak akan berhenti untuk berinovasi dalam technology,” tandasnya,” ujarnya.

(Dra/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News