TANGERANG – Niskala Coffee merupakan salah satu wisata kuliner yang unik dan dapat menjadi tempat bersantai di Kota Tangerang. Buka mulai pukul 15.00 WIB hingga 22.00 wib, pengunjung bisa singgah di waktu sore dengan sajian pemandangan Situ Cipondoh, Kota Tangerang.
Niskala Coffee yang terletak di Jalan Utama Ujung, Nomor 333, Poris Plawad Indah, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang ini memiliki konsep lake view. Salah seorang karyawan Niskala Coffee Prasetyo menyatakan, pemandangan Situ Cipondoh sukses menjadi daya tarik utama para konsumen berkunjung dan kembali datang ke Niskala Coffee.
“Tak terkecuali sederet menu yang juga dibanderol dengan harga yang terjangkau. Maka, dipastikan Niskala Coffee menjadi salah satu spot tongkrongan anak muda yang patut dicoba, apalagi di waktu sore hari. Menikmati senja di Situ Cipondoh sambil melepas penat aktivitas seharian,” jelas Prasetyo, Kamis (16/5/2024).
Diceritakan Prasetyo, saat berkunjung ke Niskala Coffee menu yang paling signature ialah kopi niskala, kopi kelapa, kopi rosofie dan kopi lemonio. “Di Niskala Coffee juga tersedia menu noncoffee, makanan ringan hingga makanan berat, dengan harga mulai Rp10 ribu hingga Rp35 ribu saja,” katanya.
Lanjutnya, Niskala Coffee menciptakan suasana menyejukkan dengan suasana outdoor yang menakjubkan. Dengan menghadirkan kawasan pemandangan alam yang sangat coock untuk menjadi tempat kumpul ataupun nongkrong. Mulai dari bersama keluarga, teman-teman, ataupun ingin menikmati suasana romantis bersama pasangan.
“Setiap malam minggu, Niskala Coffee juga menghadirkan pertunjukkan live music. Ingat Niskala Coffee ingat suasana sunset Situ Cipondoh sore hari yang menawan. Ayo datang dan nikmati ketenangannya,” katanya. (Red)