CILEGON – Keluhan warga setempat dan pengguna jalan terkait rusaknya jalan aspal di sepanjang kawasan perumahan Taman Warnasari Indah (TWI) Cilegon ditanggapi oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPU-TR) Kota Cilegon.
Sebelumnya diberitakan, warga setempat hingga pengguna jalan mengeluhkan kondisi tersebut yang telah berlangsung bertahun-tahun dan tak kunjung diperbaiki dengan kualitas yang bagus. Akibat jalan rusak dan berlubang itu, tak sedikit akhirnya memakan korban kecelakaan pengguna jalan.
Kepala DPU-TR Kota Cilegon Tb Dendi Rudiatna menjelaskan jalan di kawasan perumahan TWI Cilegon yang rusak dan berlubang itu akan diperbaiki tahun ini.
“Mau kita laksanakan tahun sekarang. Kita laksanakan, sekarang lagi proses pelelangan,” katanya kepada BantenNews.co.id melalui sambungan telepon, Kamis (2/5/2024).
Dendi menyampaikan, perbaikan jalan tersebut diperkirakan akan dilaksanakan pada akhir Juni 2024 setelah proses pelelangan selesai dengan pagu anggaran sekitar Rp15 miliar.
“Anggarannya kurang lebih Rp15 miliar, panjangnya 2,5 kilometer lebar 5-8 meter. Kalau sekarang tayang, berarti sekitar Juni akhir karena kita mau pengawasan dulu,” ujarnya.
Dendi juga mengungkapkan, perbaikan yang akan dilakukan pada jalan di lokasi tersebut nantinya berupa betonisasi. “Itu dibeton kayaknya, karena kan lanjutan. Itu kan awalnya sudah beton, jadi dilanjutkan,” tutupnya.
(STT/Red)