Beranda Pariwisata Polsek Cinangka Awasi Aktivitas Wisatawan di Kawasan Wisata Anyer

Polsek Cinangka Awasi Aktivitas Wisatawan di Kawasan Wisata Anyer

Wisatawan Pantai di Anyer wajib gunakan peduli lindungi - foto istimewa
Follow WhatsApp Channel BantenNews.co.id untuk Berita Terkini

KAB. SERANG – Kapolsek Cinangka, Polres Cilegon, AKP Agustian beserta jajaran terus berpatroli mengawasi beberapa wisata pantai di wilayah Kecamatan Cinangka.

Kapolsek mengatakan bahwa pihaknya terus melakukan patroli di wilayah pantai untuk memberikan imbauan dan antisipasi kecelakaan laut.

Selain it patroli ini juga dilakukan untuk memberikan imbauan kepada pengunjung pantai.

“Kita menurunkan jajaran untuk memberikan imbauan kepada pengunjung pantai agar mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan physical distancing memakai masker,” terang Kapolsek dalam keterangannya, Sabtu (19/3/2022).

Kapolsek juga mengajak pengunjung pantai agar bersama-sama menjaga harkamtibmas dengan mengawasi para pengunjung pantai yang sedang berenang di pantai dan mengimbau untuk bersama-sama menjaga keselamatan diri sendiri.

“Terutama anak-anak yang sedang berenang di pantai karena sekarang cuaca kurang mendukung,” katanya.

Kapolsek mengimbau kepada masyarakat yang datang ke pantai agar selalu berhati-hati.

“Dengan dilaksanakanya patroli oleh Jajaran Polsek Cinangka ini diharapkan terciptanya situasi aman dan kondusif. Tetap perhatikan protokol kesehatan Covid-19 yang ada agar tidak ada lagi penyebaran virus Covid-19 di Kecamatan Cinangka ini,” tutupnya.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News