KAB. TANGERANG – Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (Diskum) Kabupaten Tangerang mendukung pelaku usaha mikro untuk terus beradaptasi dan juga mandiri di saat situasi pandemi Covid-19.
Kepala Seksi Promosi Koperasi dan Usaha Mikro pada Diskum Kabupaten Tangerang, Siti Zahro menuturkan masa pandemi menjadi tantangan bagi para pelaku usaha mikro untuk tetap bertahan.
“Para pelaku usaha mikro mungkin kesulitan dalam mencapai target saat perekonomian terganggu. Sebagai bentuk dukungan, Diskum juga mengadakan pelatihan bagi pelaku usaha mikro,” ujarnya melalui keterangan tertulis.
Ia juga menuturkan, selain itu pihaknya pun ikut memberikan dukungan dengan mengadakan pameran atau membantu menyalurkan usaha mikro untuk ditempatkan pada bazaar-bazaar UKM.
Saat ini, para pelaku usaha dapat memamerkan barang usahanya pada bazaar-bazaar di mal-mal dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.
“Para pelaku usaha juga dapat melakukan kolaborasi dengan mal-mal yang mengadakan bazaar UKM,” tuturnya.
Barang-barang yang dipamerkan dalam pameran pun tentunya akan melewati tahap kurasi terlebih dahulu dan memenuhi syarat seperti mempunyai legalitas, terjamin kehalalannya, serta memiliki packaging yang aman dan menarik.
“Salah satu usaha mikro yang memiliki kontribusi tetap yakni pada bidang kerajinan. Para pelaku usaha beradaptasi dengan membuat masker,” ucapnya.
Sementara itu, para pelaku usaha pun juga dapat ikut bergabung dalam Koperasi Berkah Bersama yang berpusat di Kecamatan Pasar Kemis.
(Man/Red)