Beranda Kesehatan Wilayah Zona Merah Covid-19 di Banten Kembali Bertambah

Wilayah Zona Merah Covid-19 di Banten Kembali Bertambah

Peta sebaran Covid-19 di Provinsi Banten

SERANG – Wilayah Zona merah atau resiko tinggi penyebaran Covid-19 di Provinsi Banten kembali bertambah. Jika sebelumnya zona merah hanya meliputi Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang, kini dua wilayah lainnya yaitu Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dan Kabupaten Lebak menjadi zona merah.

Dengan masuknya dua wilayah itu, otomatis menjadikan empat wilayah di Banten menjadi zona merah. Sedangkan untuk Kota Cilegon, Kota Serang, Kabupaten Serang dan Kabupaten Pandeglang berada di zona oranye atau resiko sedang.

Sementara, untuk temuan kasus konfirmasi atau kasus positif di Banten, Senin (29/6/2021), masih mengkhawatirkan dengan temuan sebanyak 816 kasus per hari. Untuk total kasus kumulatif saat ini di Banten mencapai 59.152 kasus, dengan rincian 5.609 pasien masih dirawat, 52.046 pasien sembuh dan 1.497 pasien meninggal.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten, Ati Pramudji Hastuti mengatakan, kenaikan kasus tersebut membuat bed occupancy ratio (BOR) tempat tidur ICU dan isolasi di seluruh rumah sakit di Banten hampir 100 persen.

“Seiring meningkatnya kasus covid di delapan kabupaten/kota  maka BOR juga meningkat. Untuk BOR ICU sudah  90,20 persen dari total kapasitas sebanyak 337 tempat tidur hanya menyisakan 33 tempat tidur. Begitu juga ruang isolasi sudah 92,55 persen dari total 3.760, yang tersedia hanya 280 saja,” kata Ati.

Lebih lanjut, Ati menuturkan, untuk rumah singgah isolasi saat ini hanya menyisakan 27 tempat tidur. “BOR rumah singgah sudah 97,01 peraen dari total kapasitas sebanyak 906 temoat tidur hanya menyisakan 27 tempat tidur saja,” jelasnya.

(Mir/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News