Beranda Kesehatan Pasien Covid-19 Membludak, RSDP Serang Tambah Ruangan

Pasien Covid-19 Membludak, RSDP Serang Tambah Ruangan

Ilustrasi - foto istimewa Pos Kota
Follow WhatsApp Channel BantenNews.co.id untuk Berita Terkini

SERANG – RSUD Dr. Drajat Prawiranegara Kota Serang akan menambah ketersediaan ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) khusus pasien Covid-19.

Rencana penambahan ruangan tersebut dikarenakan sempat terjadinya penumpukan pasien Covid-19 di seluruh IGD RSDP Kota Serang.

“Di samping IGD khusus Covid akan dilakukan penambahan ruang IGD Covid lagi. Total sekitar 120 bed,” ujar Khoirul Anam, Humas RSDP Kota Serang pada BantenNews.co.id, Minggu (27/6/2021).

Namun penambahan tersebut juga sambil memantau jumlah lonjakan pasien Covid-19.

“Sambil kita melihat kenaikan pasien Covid serta koordinasi lintas sektor dan lintas daerah dalam menanggulangi lonjakan pasien Covid sehingga tidak hanya dibebankan ke RSDP,” sambung Anam.

Sempat menutup seluruh IGD dikarenakan lonjakan pasien Covid-19 yang terjadi pada Sabtu (26/6/2021) malam, kini RSDP Kota Serang kembali membuka IGD umum.

“IGD umum sudah terurai, hanya IGD khusus pasien Covid-19 yang masih terjadi penumpukan,” kata Anam.

(Nin/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News