PANDEGLANG – Sebanyak 50 rumah di Kampung Kebon RT 004 RW 014 dan Kampung Soge Karya Bakti RT 003 RW 008, Desa Panimbangjaya, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang rusak usai dihantam angin puting beliung.
Koordinator Wilayah Tagana Kabupaten Pandeglang, Eli Supriadi mengatakan, hujan yang disertai angin puting beliung pada pukul 14.00 WIB membuat rumah warga di dua kampung tersebut porak poranda.
Kata dia, saat kejadian warga yang sedang berada di dalam rumah panik dan langsung berhamburan ke luar rumah untuk menyelamatkan diri.
“Kan begitu hujan jam 2 terus gemuruh angin, otomatis semua berhamburan keluar rumah menyelamatkan diri,” kata Eli saat dihubungi Bantennews.co.id, Sabtu (26/6/2021).
Eli menjelaskan, saat ini warga yang rumahnya mengalami rusak ringan sudah mulai memperbaiki kediaman mereka masing-masing, sedangkan rumah warga yang mengalami rusak berat untuk sementara dievakuasi ke rumah keluarga atau tetangga.
“Hanya rumah saja yang rusak kalau pohon tumbang dan yang lainnya tidak ada yang rusak. Kalau yang atapnya asbes pada terbang itu dievakuasi dan sebagian barang-barang pada di pindah kalau yang biasa (rusak ringan) engga dievakuasi karena sambil diperbaiki,” jelasnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu namun kerugian materil diperkirakan mencapai ratusan juta. “alhamdulilah tidak ada korban jiwa cuman materi saja,” tutupnya. (Med/Red)