Beranda Peristiwa 3 Rumah di Pandeglang Rusak Akibat Tertimpa Pohon Tumbang

3 Rumah di Pandeglang Rusak Akibat Tertimpa Pohon Tumbang

Petugas dari BPBDPK Kabupaten Pandeglang melakukan pemotongan pohon yang menimpa rumah warga

PANDEGLANG – Tiga rumah yang berada di Kampung Cilaja, Kelurahan Cilaja, Kecamatan Majasari dan di Kampung Salabentar serta di Kampung Cihaseum, Kelurahan Pandeglang, Kecamatan Pandeglang, Kabupaten Pandeglang, Banten mengalami rusak akibat tertimpa pohon tumbang.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, hujan disertai angin kencang membuat beberapa pohon tumbang ke jalan dan ada yang menimpa rumah warga. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.00 WIB, Kamis (10/4/2025).

Saat ini, petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Pemadam Kebakaran (BPBDPK) Kabupaten Pandeglang masih berusaha mengevakuasi pohon tumbang.

“Tim sudah kordinasi dengan saya, yang lainnya sudah ditangani sekarang mau balik kanan sekalian lewat stadion ada pohon tumbang, kecuali yang di Salabentar karena situasi tidak memungkinkan paling besok penangananya,” kata Kabid Pemadam Kebakaran BPBDPK Kabupaten Pandeglang, Endan Permana.

Beruntung pada peristiwa tersebut tidak sampai memakan korban jiwa namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta. Bahkan pemilik rumah harus mengungsi sementara lantaran kerusakan parah yang terjadi.

“Untuk data pastinya masih menunggu dari Pusdalops karena anggota di lapangan masih melakukan penanganan,” ucapnya.

Penulis : Memed
Editor : Usman Temposo

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News